Gorontalo, mimoza.tv – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Adhan Dambea mengungkapkan bahwa sebenarnya dirinya tidak punya masalah dengan Wali Kota Gorontalo, Marten Taha. Hal ini diungkapkan Adhan saat tampil dalam program Podcast Mimoza Tv, dengan topik “Melawan Kezaliman Secara Konstitusional” edisi Jumat (12/11/2021)
“Saya sering sampaikan ke teman-teman sebetulnya saya dengan pak Marten Taha tidak punya masalah. Hanya saja kondisi ini, ada kelompok-kelompok lain yang menginginkan saya dengan Pak Marten bermusuhan terus,” ucap Adhan.
Lebih lanjut kata Wali Kota Gorontalo Periode 2008-2013 ini, jika dirinya berbaikan dengan Marten Taha, maka pihak atau kelompok lain tidak bias mendapatkan apa-apa.
“Sehingga kondisi ini dipupuk terus agar saya dengan Pak Marten bermusuhan selamanya. Jadi ada orang yang tidak mau saya dengan Pak Marten berbaikan,” tegas Adhan.
Sebelumnya Adhan mengatakan, saat Pilwako tahun 2013 dirinya di coret sebagai salah satu kontestan Calon Wali Kota Gorontalo. Namun demikian, soal jabatan itu adalah kehendak Allah SWT yang tidak bisa diganggu gugat oleh siapa pun.
“Jabatan Wali Kota itu adalah kehendak Allah SWT. Dan itu menjadi haknya Pak Marten Taha untuk menjabat sebagai Wali Kota. Tidak bias diganggu gugat itu. Karena itu keputusan Allah SWT. Hanya saja di dalam proses coret mencoret itu ada keterlibatan pihak lain yang berakhir dengan mantan Kapolda Gorontalo Pak Budi Waseso yang melaporkan Rusli Habibie. Jadi soal Pilwako itu sekali lagi saya katakan, saya serahkan kepada Allah SWT,” tandas Aleg Dapil Kota Gorontalo ini.
Pewarta: Lukman.