Gorontalo, mimoza.tv – Upaya berbagai pihak dalam menyukseskan vaksinasi kepada masyarakat hingga saat ini terus di dilaksanakan.
Terkini, Korem 133/Nani Wartabone bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bone Bolango,serta Forkopimda setempat menggelar Serbuan Vaksinasi yang digelar di Center Poin, Desa Iloheluma Kecamatan Tilongkabila, Kamis (9/9/2021).
Koordinator Program Serbuan Vaksinasi Wakil Bupati Bone Bolango Dr. Hj. Merlan S. Uloli menyampaikan, vaksinasi merupakan bentuk usaha membentengi diri dari infeksi pandemi Covid -19.
“Kita tidak perlu khawatir tentang vaksin ini, karena pemerintah telah menjamin vaksin yang diberikan kepada masyarakat adalah halal, aman dan dapat memberikan banyak manfaat. Dengan cakupan vaksinasi yang luas dan merata di suatu daerah, maka akan terbentuk kekebalan kelompok (herd immunity) agar masyarakat menjadi lebih produktif dalam menjalankan aktivitasnya,” ucap Merlan.
Berbagai upaya yang telah dilakukan pemerintah untuk menanggulangi penyebaran Covid-19 tersebut lanjut dia, diantaranya adalah pemberian vaksinasi kepada masyarakat secara massal.
“Yang hadir sebanyak 104 pemohon vaksinasi. Beberapa diantaranya sudah memenuhi kriteria untuk di vaksin, ada 16 yang tertunda karena faktor kesehatan. Meski melibatkan banyak massa, namun saya memastikan pelaksanaan serbuan vaksinasi itu tetap berpedoman pada protokol kesehatan. Semuanya sudah diatur. Ada petugas yang sudah bersiaga,” pungkasnya.
Penulis: Lukman.