Kota Gorontalo, mimoza.tv – Langkah pasti pasangan Adhan Dambea – Charles Budi Doku (AD-CBD), makin jelas terlihat dengan dilaksanakannya sosialisasi di titik ketiga tingkat kecamatan, yang dilaksanakan di Kecamatan Kota Timur.
Senin malam (18/9/2017), ribuan warga yang berasal dari berbagai kelurahan yang ada di kecamatan Kota Timur, maupun beberapa kelurahan di sekitarnya, menghadiri sosialisasi yang dilaksanakan pasangan Adhan Dambea – Charles Budi Doku, bertempat di lapangan yang berada Jalan Bandeng.
Dalam pidatonya, Adhan Dambea menyampaikan beberapa rencananya jika dirinya bersama Budi Doku terpilih dalam Pilwako mendatang, diantaranya akan kembali menertibkan peredaran minuman keras, yang menempatkan Kota Gorontalo di posisi kedua tertinggi peredaran minuman keras di Indonesia.
“Jika Allah mengijinkan dan masyarakat menghendaki saya dan pak Budi Doku memimpin Kota Gorontalo, salah satu rencana adalah menertibkan kembali Kota Gorontalo dari tingginya peredaran minuman keras, yang menjadi salah satu penyebab tingginya angka kriminalitas,” ujar Adhan Dambea berapi-api.
Selain itu, dirinya juga mengatakan akan kembali menjadikan Kota Gorontalo menjadi religius, sesuai dengan sebutannya yakni serambi madinah, yakni dengan mengaktifkan kembali pengajian setiap malam jumat di tiap kelurahan.
Kota Timur merupakan titik ketiga tingkat kecamatan sosialisasi pasangan AD-CBD, setelah sebelumnya di laksanakan di Kecamatan Kota Utara dan Kecamatan Dungingi. Dan di setiap sosialisasi yang dilaksanakan, selalu saja dihadiri oleh ribuan massa pendukung dan loyalis Adhan Dambea dan Charles Budi Doku.
Rencananya, setelah merampungkan kegiatan sosialisasi di 9 kecamatan, akan kembali dilanjutkan dengan mengunjungi 50 kelurahan yang ada di Kota Gorontalo. (idj)
Foto : Dok.AD-CBD