Kota Gorontalo, mimoza.tv – Tahapan pelaksanaan Pemilihan Wali Kota saat ini terus berjalan, pun begitu dengan persiapan yang dilakukan oleh pihak penyelenggara yang dalam hal ini Komisi Pemilihan Umum Kota Gorontalo, yang terus gencar melakukan sosialisasi tahapan dan program Pilwako 2018 nanti.
Meski harus berjalan kaki ke lokasi yang jauh dari rumahnya, para warga terlihat sangat antusias untuk menghadiri kegiatan sosialisasi tahapan pemilihan wali kota dan wakil wali kota 2018 mendatang, yang digelar oleh KPU Kota Gorontalo, Selasa (12/12/2017)
Kali ini KPU Kota Gorontalo menggelar sosialisasi untuk masyarakat yang berada di pegunungan limehe, Kelurahan Piloloda’a, Kecamatan Kota Barat, yang merupakan perbatasan antara Kota Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo, jauh dari keramaian aktivitas kota.
Wargapun terlihat antusias dan mendengar dengan seksama penjelasan ketua dan komisioner KPU, tentang bagaimana pelaksanaan Pilwako dan mengajak untuk tidak golput pada pemilihan nanti.
“KPU sangat mengapresiasi masyarakat yang datang dengan antusias, untuk menghadiri sosialisasi, apalagi warga sangat merespon dengan baik untuk datang ke TPS pada 27 Juni 2018 nanti,” kata La Aba, Ketua KPU Kota Gorontalo.
La Aba menambahkan, setelah melakukan koordinasi dengan Panitia Pemungutan Suara, ternyata lokasi TPS di kawasan tersebut sangat jauh dari rumah warga. Sehingga KPU Kota Gorontalo rencananya akan menambah tempat pemungutan suara, untuk mengakomodir total 500 pemilih yang berada dikawasan pegunungan limehe ini. (fzl/idj)