Kota Gorontalo, mimoza.tv – Rumah Sakit Aloei Saboe Gorontalo dipilih oleh Komisi Pemilihan Umum Kota Gorontalo bersama tim pemeriksa kesehatan, sebagai lokasi tempat digelarnya pemeriksaan kesehatan bagi para bakal pasangan calon peserta Pilwako nanti.
Setelah melakukan rapat kerja bersama Ikatan Dokter Indonesia, Badan Narkotika Nasional dan Himpunan Psikolog atau Himpsi, Komisi Pemilihan Umum Kota Gorontalo akhirnya menentukan Rumah Sakit Aloei Saboe sebagai lokasi tempat digelarnya pelaksanaan pemeriksaan kesehatan, bagi bakal pasangan calon untuk Pilwako 2018.
Ketua KPU Kota Gorontalo La Aba mengatakan, sesuai dengan syarat yang ditentukan dalam peraturan penyelenggaran pilkada, Rumah Sakit Aloei Saboe merupakan rumah sakit yang paling layak dijadikan tempat pelaksanaan pemeriksaan kesehatan bagi peserta Pilwako.
“Lokasi pemeriksaan kesehatan sudah ditetapkan di RS Aloe Saboe, sementara untuk jumlah tim pemeriksa kesehatan yang akan diturunkan nanti pada pelaksanaan pemeriksaan kesehatan berjumlah sekitar 20 orang tim pemeriksa,” kata La Aba.
La Aba menambahkan, KPU Kota juga akan melakukan sosialisasi dan rapat koordinasi kepada para bakal pasangan calon, terkait tim dan mekanisme pemeriksaan kesehatan.
Rencananya jadwal pelaksanaan pemeriksaan kesehatan ini sendiri akan digelar pada tanggal 8 hingga 15 Januari 2018 nanti. (fzl/idj)