Kota Gorontalo, mimoza.tv – Pasangan calon nomor urut tiga, Rum Pagau – Rusliyanto Monoarfa menggelar kampanye perdana di Keluarahan Tanggikiki, Kecamatan Sipatana, pasangan yang juga dikenal dengan paket RAMAH ini menyampaikan rencana untuk merubah wajah Kota Gorontalo, jika terpilih dalam Pilwako nanti.
Dengan didampingi tim pemenangan dari kader partai koalisi PDI-P dan PPP, calon wali kota dan calon wakil wali kota gorontalo Rum pagau dan Rusliyanto Monoarfa melakukan kampanye pertemuan terbatas perdana di Kelurahan Tanggikiki, Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo, Sabtu (17/2/2018).
Dalam pidato kampanye perdananya, Rum Pagau selaku calon wali kota Gorontalo memberikan gambaran Kota Gorontalo kedepan, jika dirinya bersama Rusli terpilih. Selain itu Rum pagau juga menyampaikan hasil kerjanya selama lima tahun memimpin Kabupaten Boalemo.
“Kita akan merubah wajah Kota Gorontalo menjadi lebih baik dengan singkat, asalkan masyarakat setuju. Kita akan mengubah infrastruktur, pendidikan, pelayanan kesehatan serta ada banyak lagi sektor yang perlu kita rubah bersama,” kata Rum.
Sementara itu, calon wakil wali kota Gorontalo Rusliyanto Monoarfa yang memiliki basic kesehatan menambahkan, kelak jika mereka terpilih dirinya akan fokus pada perbaikan pelayanan yang ada di Rumah Sakit Umum Daerah Aloe Saboe.
“Karena kondisi yang ada di rumah sakit saat ini sangat memprihatinkan, sehingga perlu adanya perubahan juga di sektor tersebut,” kata Rusli. (smt)
Foto : Istimewa (Dok.RAMAH)